Senin, 02 November 2009

sumber awan


Candi Sumberawan berada di dusun Sumberawan, desa Toyomarto Kecamatan Singasari Kabupaten Malang Jawa Timur. Tepatnya berada di lereng Gunung Arjuna. Dekat dengan mata air yang sangat besar. Negarakrtagama menyebutnya 'Kasuranggan' atau Tempat Para Dewa. Pada awalnya berada ditengah-tengah telaga. Di Candi Sumberawan yang dibangun di zaman Ken Arok, letaknya sekitar satu kilometer dari gerbang Candi Singhasari, yang beragama Hindu. Untuk menempuh candi Sumberawan pengunjung harus meniti pematang sawah dan sungai sejauh 500 meter dari jalan raya Desa Sumberawan.

Situs itu melambangkan tempat beribadatan agama Budha, dengan suasana alam yang damai dan indah. Menurut juru kunci Candi Sumberawan Nur Rahmat, ada dua tempat di wilayah situs tersebut yakni pemandian Ken Dedes dan Ken Arok. Lokasi pemandian itu pun terpisah dan sampai saat ini masih terpelihara. Candi Sumberawan bersifat buddhistik menunjukkan bahwa sejak dahulu keragaman agama sangat dihargai, dan hanya berbentuk stupa. Pada badan candi tidak terdapat hiasan apapun. Badan candi berbentuk bujur sangkar dan terdiri atas dua tingkat. Saat ini, terdapat telaga yang jernih di Selatan candi. Airnya digunakan untuk minum dan mengairi sawah penduduk.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar